Peduli Terhadap Mahasiswanya, ASN Angkatan III USN Salurkan Paket Sembako

Nasionalinfo.Com, Kolaka – Pegawai Negeri Sipil Universitas Sembilanbelas November Kolaka Angkatan III Tahun 2018 – 2019 menyalurkan 58 Paket sembako kepada mahasiswa yang tidak pulang kampung.

Penyerahan tersebut di laksanakan secara simbolis di Aula Auditorium Kampus USN yang diterima langsung Rektor USN Dr. Azhari dan perwakilan mahasiswa. Senin 4/5/2020.

Koordinator PNS Angkatan III, Syahrul yang juga merupakan Dosen Pertambangam mengatakan bantuan sembako yang di berikan kepada mahasiswa yang tidak pulang kampung merupakan hasil donasi dari Pegawai Negeri Sipil USN angkatan III tahun 2018 – 2019 yang peduli dengan dampak Covid-19 khususnya mahasiswa yang tidak pulang kampung.

” Ini hasil donasi dari teman teman ASN angkatan III yang kami kumpul. Dari donasi tersebut kami kumpulkan dan di berikan dalam bentuk paket sembako,” ucap Syahrul

Syahrul juga menjelaskan bahwa bantuan tersebut akan di berikan kepada Mahasiswa yang tidak pulang kampung akibat Pandemi Covid-19.

” Bantuan ini kami berikan kepada mahasiswa yang tidak pulang kampung,” ujarnya

Ditempat yang sama Rektor USN, Dr. Azhari sangat mengapresiasi inisiatif dari Dosen ASN angkatan III USN yang sudah peduli terhadap mahasiswa yang tidak pulang kampung akibat Pandemi Covid-19.

” Ini inisiatif dari Dosen ASN, bukan dari Pihak Kampus. Mereka mengikuti apa yang pihak kampus lakukan sebelumnya,” tutur Rektor USN, Dr. Azhari

 

Laporan : AO

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *