Nasionalinfo.Com, Kolaka – Cv. Alfalink Mandiri yang bergerak di bidang Pertambangan distributor Alat Pelindung Diri dan ban Mobil menggandeng Forum Wartawan Kolaka untuk menyalurkan 50 paket sembako kepada warga yang terdampak Covid-19. Minggu, 3/5/2020.
Elis karyawan CV. Alfalink Mandiri yang ikut dalam berbagi paket sembako mengungkapkan alasannya sengaja menggandeng Forum Wartawan Kolaka karena melihat di sosial media dan berita terkait aksi sosial yang di lakukan wartawan kolaka yang menyalurkan sembako secara door to door atau langsung kepada warga yang benar – benar layak mendapatkan bantuan.
” Awalnya kami lihat di sosial media teman teman wartawan Kolaka berbagi sembako, jadi kami dari CV. Alfalink mandiri tergerak ikut untuk berbagi kepada warga yang terdampak Covid-19,” ungkap Elis
Ketgam : Salah satu warga Transat yang menerima bantuan paket sembako
Elis juga mengatakan, bahwa jumlah paket yang di salurkan sebanyak 50 paket yang sudah di kemas dalam bungkusan plastik.
” Jadi hari ini sebanyak 50 paket yang kami salurkan di Desa Transat, bende, Kolaka dan mangolo yang di bantu teman – teman Wartawan Kolaka,” jelasnya
Elis juga berharap semoga bantuan yang disalurkan Cv. Alfalink Mandiri dapat bermanfaat kepada warga yang benar benar membutuhkan.
” Jangan lihat dari nilainya tapi lihat dari keikhlasan kami. Terima kasih teman – teman Wartawan yang sudah setia dan membantu kami dalam menyalurkan bantuan tersebut,” tutup Elis selaku perwakilan Cv. Alfalink Mandiri.
Sementara itu Koordinator Forum wartawan Kolaka, Andri Ovianto mengucapkan terima kasih kepada managemen CV. Alfalink Mandiri yang sudah memberikan kepercayaan kepada FWK untuk ikut serta dalam menyalurkan bantuan tersebut.
” Kami dari FWK sangat bersyukur karena di berikan kepercayaan untuk turun langsung kelapangan bersama pihak Cv. Alfalink Mandiri guna menyalurkan paket sembako kepada warga yang benar benar membutuhkan,” pungkasnya
Untuk di ketahui hinga sampai hari ini Forum Wartawan Kolaka sudah menyalurkan 187 paket sembako di 5 Kecamatan ( Kolaka, Latambaga, Baula, Wondulako dan Pomalaa )
Laporan : Redaksi