Sebanyak 486 CJH Kolaka Resmi di Berangkatkan

Nasionalinfo. Com, Kolaka – Sebanyak 72 rombongan calon jamaah haji (CJH) resmi diberangkatkan melalui pintu embarkasi Bandar Udara Sangia Ni Bandera Kecamatan Tanggetada, Kabupaten Kolaka menuju Bandar Udara Sultan Hasanuddin Makassar.

486 CJH asal Kabupaten Kolaka akan diberangkatkan hari ini, Kamis, (25/07/2019) dengan 6 kali penerbangan Wings Air yang dibagi dalam beberapa kloter.

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kolaka, yang diwakili oleh Kepala Seksi Jamah Haji dan Umroh, H. Alimuddin saat dikonfirmasi via telpon menjelaskan pemberangkatan akan dibagi menjadi 2 kloter, yakni kloter 28 yg berangkat pada hari ini sebanyak 6 kali penerbangan dan kloter 30 tepatnya pada hari sabtu.

“Pemberangkatan CJH kali ini dibagi menjadi 2 kloter, yakni kloter 28 jamaah kita berangkat pada hari ini sebanyak 413 CJH yang dibagi menjadi 6 penerbangan, dan sabtu 1 penerbangan yakni kloter 30,” Ungkap Alimuddin

Alimuddin juga menyebutkan, pemberangkatan CJH tahun 2019 ini, hanya terdapat 8 orang langjut usia (Langsia), dan Alhamdulillah mulai dari pelayanan setelah pelepasan di Kantor Kemenag Kolaka sampai tiba di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar terjamin baik, karena jamaah Kolaka langsung disambut dan dijemput.

“Hanya terdapat 8 langsia dari CJH asal Kabupaten Kolaka dan Alhamdulillah pemberangkatan CJH kita ini berjalan mulus, baik dari pelepasan di Kantor Kemenag Kolaka, di bandar udara Sangian Ni Bandera sampai tiba di Bandar Udara Sultan, jamaah kita langsung dijemput oleh Damri-Damri khusus CJH.” Tambahnya

Hal senada diungkapkan oleh salah satu CJH asal Kolaka, Basri, yang juga sebagai kepala Desa Palewai, Kecamatan Tanggetada, bahwa pelayanan Jamaah Haji kali sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya utamannya pada pelayanan saat di bandara sekarang lebih baik tanpa mesti berdesak-desakan.

“Pelayanan CJH kali ini sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dan semoga pemberangkatan ini di ridhai dan mendapat pahala haji yang mabrur disisi Allah SWT.” Harapnya.

Laporan : Hamdan
Editor : Redaksi

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *