Nasonalinfo.com, Konawe – Guna mendukung penuh kebijakan pemerintah tentang Antisipasi penyebaran dan pencegahan Virus Covid-19, Polsek Onembute bersama TNI, Puskesmas Onembute melakukan penyemprotan Disinfektan ke rumah warga.
Penyemprotan Disinfektan dilaksanakan tepatnya di Desa Anggolosi Kecamatan Onembute Kabupaten Komawe. Dipimpin langsung Kapolsek Onembute IPTU Muh Arman, SH. MH.
Selain terus Melakukan dan Himbauan Kapolri tentang Antisipasi penyebaran dan pencegahan Virus corona (Covid-19) terhadap masyarakat atau orang, tempat keramaian yang ada di wilayah Kecamatan Onembute, Kapolsek Iptu Muh Arman SH. MH. Dalam giat tersebut dibantu pihak TNI Babinsa Onembute Serda Asis beserta Kepala Puskesmas Onembute, Kepala Desa Langgosili dan Masyarakat
” Penyemprotan ini dilakukan di rumah rumah masyarakat untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) .
Upaya ini akan terus dilakukan diseluruh Desa Kelurahan di Wilayah Kecamatan Onembute,” Ucap Iptu Muh Arman.
Selain melalukan penyemprotan disinfektan Polsek Onembute tidak henti hentinya memberikan himbauan kepada masyarakat, dengan sudah dikeluarkanya maklumat dari Polri terkait dengan tentang pelarangan kegiatan yang berkumpul melibatkan orang banyak.
” Sekarang ini kami sedang melalukan pendataan bersama dengan stokholder yang ada di Kecamatan Onembute, misalkan jika ada orang baru masuk kedaerah kami di Kecamatan onembute tetap dilakukan pendataan,” jelasnya Muh Arman sembari mencotohkan.
Kapolsek Onembute Juga berharap jika ada warga onembute yang ingin mengadakan pesta dan melibatkan orang banyak agar ditunda hingga darurat corona berakhir.
” Jika ada masyarakat yang niatan hendak lakukan acara semacam pesta perkawinan atau keramaian lainya yang melibatkan kumpulan orang banyak sekiranya agar dapat menunda terlebih dahulu hingga darurat Corona berakhir, karena ini menyangkut kepentingan umum untuk keselamatan hajat orang banyak.” Tutup Muh Arman.
Laporan : Abdul Rahim