SDN 1 Watuliandu Bagikan 40 Paket Sembako Kepada Warga Lansia

Nasionalinfo.Com, Kolaka – Kondisi perekonomian kian melemah, warga yang terdampak covid-19 semakin kesulitan ekonomi. Sekolah Dasar Negeri 1 Watuliandu hadir menyalurkan paket sembako.

Sebanyak 40 paket sembako di berikan kepada warga yang terdampak covid-19 yang tinggal di sekitar Sekolah khususnya Warga Lingkungan 1 Watuliandu.

Kepala Sekolah SD Negeri 1 Watuliandu, Hj. Norma Umar, S.pd. M.si kepada media ini mengatakan bahwa paket sembako yang di salurkan merupakan hasil donasi dari orang tua siswa, sekolah dan guru.

” Sembako yang kami salurkan hari ini adalah donasi dari orang tua siswa dan para guru, total sembako yang kami bagikan sebanyak 40 paket,” ucap Norma Umar. Senin, 18/5/2020.

Norma Umar mengungkapkan bahwa paket sembako yang di salurkan berdasarkan data dari kepala Lingkungan I Watuliandu yang kemudian berikan kepada warga yang tinggal di sekitar sekolah khususnya warga lansia yang terdampak Covid-19.

” Berdasarkan data dari kepala Lingkungan I sekitar 40 warga yang belum mendapatkan bantuan kita berikan sembako. Ini merupakan program SDN 1 Watuliandu setiap bulan suci ramadhan yang kami berikan kepada panti asuhan, namun karena wabah Covid-19 jadi kami alihkan kepada warga yang tinggal di sekitar sekolah,” ungkapnya

Kepsek SDN 1 Watuliandu juga berharap agar bantuan yang di berikan bisa di mamfaatkan dengan sebaik -baiknya dan bisa berkelanjutan.

” Semoga bantuan ini bisa berkelanjutan. Jangan lihat dari isinya tapi lihat dari keihlasannya. Saya harap pemerintah juga serius membantu warga yang terdampak covid-19 tanpa pandang buluh,” harap Hj. Norma Umar, S.pd. M.si

Sementara itu salah satu warga lansia yang menerima paket sembako mengucapkan terima kasih kepada Sekolah SDN 1 Watuliandu yang begitu peduli terhadap warga yang tinggal di sekitar sekolah yang benar benar terdampak Covid-19.

” Makasih bu atas bantuan sembakonya, semoga panjang umur dan sehat selalu,” ucap Daeng Inang sembari tersenyum.

Laporan : AO

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *