Dugaan Manipulasi Harga Tiket, GM ASDP Bajoe : Itu Tidak Benar, Besok Tiket Terpadu Mulai Di Gunakan

Nasionalinfo.Com, Kolaka – Sehubungan dengan pemberitaan online di nasionalinfo.com yang dimuat pada Senin (14/9) perihal dugaan manipulasi harga tiket penyeberangan di lintasan Kolaka-Bajoe, Sulawesi Selatan, akhirnya mendapat tanggapan dari General Manager PT. ASDP Indonesia ferry ( Persero ) Cabang Bajoe.

General Manager PT. ASDP Indonesia ferry ( Persero ) Cabang Bajoe, Jamaluddin saat di konfirmasi via telepon seluler, Kamis, 17/9/2020, mengatakan bahwa dugaan manipulasi harga tiket yang di lakukan pihak ASDP Kolaka itu tidak benar.

Menurutnya, harga tiket penyeberangan di lintasan Kolaka – Bajoe dengan rincian tiket penumpang dewasa Rp. 96.000 dan tiket sepeda motor Rp. 262.000 telah sesuai dengan KM 92 Tahun 2020 tanggal 22 April 2020 tentang Tarif Penyelenggaraan Angkutan Penyeberangan Kelas Ekonomi Lintas Antar Provinsi yang berlaku sejak 1 Mei 2020 dan KD 165/OP.404/ASDP-2020 tanggal 29 April 2020 tentang Tarif Tiket Terpadu Lintas Antar Provinsi pada Pelabuhan Penyeberangan di Lingkungan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) yang berlaku pada 1 Mei 2020.

” Berdasarkan beleid diatas, penyesuaian tarif penyeberangan di lintasan Kolaka-Bajoe yang berlaku sejak 1 Mei 2020. Adapun penyesuaian tarif penyeberangan telah disosialisasikan kepada pengguna jasa melalui pemberitahuan informasi di pelabuhan, ” ungkap General Manager PT. ASDP Indonesia ferry ( Persero ) Cabang Bajoe, Jamaluddin lewat sambungan telepon seluler.

Ketgam : Tiket terpadu untuk dewasa, anak – anak dan kendaraan golongan II

Lanjut kata Jamaluddin, terkait dengan testimoni pengguna jasa yang menyatakan harga tiket yang dibayarkan tidak sesuai dengan nilai yang tertera di fisik karcis (tercantum di karcis tiket penumpang sebesar Rp 67.500,- dan sepeda motor sebesar Rp 183.000,-), dapat kami sampaikan bahwa sampai saat ini pihak ASDP masih menggunakan tiket fisik lama berstempel dikarenakan fisik tiket baru mengalami kendala teknis pengiriman.

” Alhamdulillah, malam ini tiket terpadu tiba di ASDP Kolaka. Insya Allah besok sudah akan di gunakan. Jadi tiket yang lama tidak akan kita gunakan lagi. Tiket terpadu yang datang malam ini tiket untuk penumpang dewasa, anak – anak dan kendaraan golongan II. Tiket lainnya masih dalam proses pengiriman, ” tutup Jamaluddin

 

Laporan : AO

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *