Bawa Badik, Dua Remaja di Bulukumba diringkus Polisi

NASIONALINFO.COM – BULUKUMBA: Team Respati Satuan Samapta Polres Bulukumba Kembali berhail mengamankan Dua remaja dan sebilah senjata tajam berupa badik, Jumat (29/10/2021).

Bertempat di taman kota Jl.S.Parman Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba, sekitar jam 00.42 Wita, Team Respati Satuan Samapta Polres Bulukumba sedang melaksanakan patroli Rutin dan berhasil mengamankan Dua orang remaja dan sebilah badik.

Kasat Samapta IPTU Candra Said, yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut dan menyampaikan bahwa team 3 (tiga) Respati Sat Samapta yang dipimpin oleh Dantim BRIPKA Iwan Kurniawan berhasil mengamankan sebilah senjata tajam berupa badik dan dua orang remaja yang berinisial, EN (18) dan MZF (15), yang keduanya berdomisili di Desa Anrang Kecamatan Rilau Ale Kabupaten Bulukumba.

Bawa Badik, Dua Remaja di Bulukumba diringkus PolisiKe Dua remaja tersebut diamankan saat Team Respati melaksanakan patroli rutin di wilayah kota Kabupaten Bulukumba dan di TKP mendapati remaja yang masih sedang nongkrong, sehingga BRIPKA Iwan Kurniawan bersama team, menghampiri remaja tersebut yang kemudian melakukan penggeledahan badan dan kendaraan serta sekitar lokasi.

Pada saat personil menyisir lokasi dimana para remaja tersebut duduk, ditemukanlah sebilah badik tepatnya dibelakang kursi besi dalam pekarangan taman kota di sekitar remaja tersebut duduk. Ucap Kasat.

Kemudian dilakukan interogasi awal terhadap ES, dirinya mengakui bahwa badik tersebut adalah milik dari MZF yang dititipkan kepadanya (ES) dan diselipkan pada pinggang sebelah kirinya sejak berangkat dari tempat tinggalnya menuju Kota Bulukumba dan membuangnya ke tanah saat personil datang menghampiri. Jelas Kasat.

Demi kepentingan Penyelidikan dan Penyidikan lebih lanjut, ke dua remaja tersebut beserta sebilah sejata tajam berupa badik diamankan di Mapolres Bulukumba. Akhir ucap kasat

Laporan: IKbal Afasi

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *