Pemilihan BPD Desa Karemotingge Penuh Kecurangan, Dinas PMD di Demo FMAP

Nasionalinfo.Com, Kolaka Timur – Puluhan masyarakat Desa Karemotingge, Kecamatan Tirawuta, Kabupaten Kolaka Timur ( Koltim), yang tergabung dalam Forum Masyarakat Anti Penindasan (FMAP) melakukan aksi unjuk rasa di depam kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa ( DPMD ). Jum’at, 10/12/2021.

Dalam aksinya massa aksi meminta untuk menunda pelantikan BPD, karena dianggap DPMD Kolaka Timur belum mampu menyelesaikan permasalahan SENGKETA hasil pemilihan BPD, seperti yang telah terjadi di Desa Karemotingge.

“Sehubungan dengan surat pembatalan ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) terpilih di Desa karemotingge yang dikeluarkan oleh panitia pemilihan BPD karemotingge, maka kami yang tergabung dalam Forum Masyarakat Anti Penindasan (FMAP) desa karemotingge menyatakan menolak pembatalan tersebut, karena disinyalir dan diduga kuat panitia dan oknum pejabat pemerintah kecamatan Tirawuta telah berkonsfirasi dengan sengaja menggugurkan ASIS sebagai Ketua BPD terpilih, berdasarkan hasil pemilihan langsung masyarakat Karemotingge,” ucap Marli selaku koordinator lapangan.

Merli juga menduga jika ada oknum panitia dan oknum Pemerintah Kecamatan Tirawuta telah melakuka tindakan melawan hukum dengan menyalahgunakan kewenangan untuk menggugurkan ASIS yan merupakan pemenang hasil pemilihan langsung secara Demokrasi.

” upaya pembatalan tersebut kami anggap merupakan tindakan yang mencoreng nilai-nilai DEMOKRASI. Dan berdasarkan informasi dan data yang kami himpun dari oknum panitia bahwa surat pembatalan tersebut berdasarkan perintah salah satu oknum pejabat pemerintah kecamatan.”Cetus Merlin.

Ketgam : Kadis DPMD Hanaruddin di dampingi Kabid Pemdes Kusram Maroli saat menemui Massa aksi dari Forum Masyarakat Anti Penindasan 

Dalam orasinya Massa aksi juga meminta agar Pj. Bupati Kolaka Timur melalui DPMD untuk menunda pelantikan BPD, karena DPMD dianggap belum mampu menyelesaikan permasalahan SENGKETA hasil pemilihan BPD yang terjadi di Desa Karemotingge.  Mendesak Panitia melalui DPMD untuk mengembalikan ASIS sebagai ketua BPD terpilih di desa Karemotingge untuk segera dilantik. Mendesak APIP untuk menindak oknum pejabat pemerintah kecamatan Tirawuta, dan oknun Panitia Pemilihan BPD Karemotingge yang diduga telah menyalagunakan wewenang, karena dengan sengaja menggugurkan ASIS tampa alasan dan bukti yang kuat.

Sementara itu Kepala Dinas PMD Kabupaten Kolaka Timur ,Hanaruddin, SP., MM didampingi Kabid Pemdes Kabupaten Kolaka Timur, Kusram Maroli,S saat menemui massa aksi mengatakan akan menangguhkan pelantikan BPD Desa Karemotingge Periode 2021-2027 yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 13 Desember 2021.

” Pelantikan BPD Desa Karemotingge Kecamatan Tirawuta akan kita tangguhkan berdasarkan Surat Penegasan DPMD Kabupaten Kolaka Timur Nomor : 140 / 196 / 2021 tentang Penangguhan pengukuhan / Peresmian Anggota BPD Desa Karemotingge Kecamatan Tirawuta. Pihak DPMD Kabupaten Kolaka Timur akan turun lapangan langsung menemui Kepala Desa Karemotingge dan Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan BPD guna menindaklanjuti Berita Acara Penetapan BPD terpilih yang rekomendasi ke DPMD Kabupaten Kolaka Timur,” tutup Hanaruddin

Setelah mendengarkan tanggapan DPMD Kabupaten Kolaka Timur, sekira pukul 11.00 Wita para pengunjuk rasa membubarkan diri dalam keadaan aman dan kondusif

Laporan : Abdul Rahim

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *