Ribuan Milenial Kolaka Timur Siap Memenangkan Pasangan SBM – Andi Merya Nur

Nasionalinfo.com, Kolaka Timur – Ribuan anggota muda mudi dari kalangan Milenial Kolaka Timur siap memenangkan pasangan Samsul Bahri Madjid – Andi Merya Nur pada pilkada 9 Desember 2020 di Kabupaten Kolaka Timur.

Pernyataan tersebut di sampaikan langsung masing – masing perwakilan dari setiap kecamatan se Kolaka Timur saat melakukan kunjungan silaturahim dan bertatap muka dengan H.Samsul Bahri Majid, SH. M.Si. Bersama Hj. Andi Merya Nur, S.IP (SBM). Di rumah juang SBM yang beralamat di Desa Sembune, Kecamatan Tirawuta, Kabupaten Kolaka Timur.

Turut hadir dalam acara silaturahim Ketua DPC Partai PDIP Aris Mego, Ketua DPD PAN Hj. Rahmatia Lukman dan para simpatisan SBM.

Dalam pertemuan tersebut, tim pergerakan Pemuda Milenial Kolaka Timur mengungkapkan alasan mereka mendukung SBM. Mulai dari permasalahan sarana dan prasarana di bidang pendidikan, ekonomi dan pembangunan infrastruktur selama 7 tahun sejak Kolaka Timur di mekarkan belum di rasakan.

Dari alasan tersebut maka anak melenial pemuda pemudi kolaka timur lakukan gerakan penyelusuran mencari calon pemimpin yang akan bisa membawa perubahan Kolaka Timur menuju kearah yang lebih baik demi memajukan kesejahteraan kesinambungan tarap hidup kehidupan kemasyarakatan di Kolaka Timur. Dengan harapan pemimpin kedepan bisa betul betul membawa perubahan yang jauh lebih baik dari yang sekarang.

Agus salim perwakilan pemuda melenial poli – polia meminta jika SBM nantinya terpilih agar ada satu pembinaan untuk bidang olah raga khususnya sarana dan prasarana sepak bola karena selama ini olah raga bola di koltim boleh dinyatakan hampir punah.

” Saya sangat berharap jika SBM nantinya terpilih saya meminta kepada bapak agar ada suatu pembinaan seperti dibidang olah raga sepakbola karena jujur saja selama ini kasihan pemuda kita ingin bermain bola saja sudah susah, selain bolanya tidak ada, juga lapangan sepak bolanya pun sudah susah karena prasarana lapangannya sekarang sudah banyak yang dialihpungsikan, dibanguni tribun oleh pemerintah, jadi harapan kami agar sekiranya pemerintah daerah kedepan bisa lebih memperhatikan kami pemuda yang pencinta olah raga sepakbola, agar kolaka timur nantinya bisa generasi yang kreatif dan bisa membanggakan untuk pemuda pemuda di Kolaka Timur ini. ” Harap Agus Salim Ketua Pemuda anak melenial Kecamatan Poli – polia. Rabu, 19/8/2020.

Sementara itu salah satu milenial Kolaka Timur  berharap jika SBM terpilih menjadi Bupati sekiranya bisa membantu mahasiswa kolaka timur yang ada diluar daerah agar di buatkan asrama.

“Apa bila nantinya SBM terpilih saya meminta sekiranya kami mahasiswa dibuatkan asrama, karena selama ini kami belum ada perhatian dari pemerintah daerah koltim untuk mempasilitasi asrama, jadi kami berharap SBM nanti nya jika terpilih bisa membantu kami mahasiswa koltim yang kuliah diluar daerah bisa dipasilitasi asrama, ” Harap Akram.

Pernyataan tersebut mendapat tanggapan hangat dari H. Samsul Bahri Majid, SH. M.Si.
Hal yang disampaikannya Samsul Bahri setelah mendengar semua permasalahan atas unek unek, saran dan masukan yang disampaikan para anak melenial tersebut dengan perasaan haru campur prihatin atas apa yang cukup dirasakan oleh masyarakat di Koltim sangat menyayat perasaan luka yang mendalam.

Maka dengan demikian tekad bulat niat hajat SBM untuk maju ke perhelatan pilkada di 9 Desember semakin kuat 2020 mendatang semakin menguatkan diri SBM apalagi selain dukungan besar dari para tokoh masyarakat beserta melenialnya juga sudah bergabung juga sudah memiliki pintu jalan masuk untuk mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Timur Periode 2021 – 2026 . sebagai mana dari 4 Partai besar di Kolaka Timur PDIP, PAN, Demokrat dan Partai Gerindra sudah sepenuhnya siap memenangkan SBM. Maka dengan dasar itu semua SBM optimis bisa memenangkan perhelatan di pilkada serentak 9 Desember 2020 akan datang.

” setelah terpilih nanti, saya akan dengan sungguh-sungguh mengemban amanah rakyat dengan penuh tanggung jawab, tanggung jawab seorang pemimpin bukan hanya dipertanggungjawabkan di dunia saja tapi sampai dihadapan Allah nantinya,” ucap Samsul Bahri madjid dengan penuh keyakinan.

Samsul Bahri Madjid juga menyampaikan agar seluruh pendukung dan simpatisan SBM agar tetak mewas diri jangan ada yang membuat anarkis dalam perjuangan, kita harus mengedepankan peradaban yang baik, selain punya semangat yang tinggi namun sapa sopan santun hubungan silaturahim sesama teman tetap baik.

” Siapapun Bupati kedepan kita semua akan bersama kembali menyatu dan saling bahu membahu sama sama membangun Kolaka Timur agar apa yang kita harapkan bersama bisa terwujudkan,” tutup Samsul Bahri Madjid

 

Laporan : Abdul rahim

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *